Kuota maxstream adalah salah satu kuota yang disediakan oleh telkomsel yang berisi hiburan seperti acara televisi dan film. Dengan kuota maxstream maka sahabat bisa menemukan banyak hiburan yang disediakan melalui aplikasi HOOQ, VIU, Nickelodeon Play, beIN Sports Connect, dan juga aplikasi Maxstream yang bisa sahabat download di Google Play bagi pengguna Android, dan bagi sahabat pengguna iOS bisa mengunduhnya di AppStore.
Perlu sahabat ketahui bahwa di dalam aplikasi Maxstream dan HOOQ, selain sahabat bisa menemukan Film baik yang berasal dari dalam negeri atau luar negeri, sahabat juga bisa menemukan berbagai acara TV lokal dan internasional. Bagi sahabat yang gemar menonton Drakor (Drama Korea) maka sahabat bisa menggunakan aplikasi VIU untuk menyaksikannya. Bagi sahabat penggemar acara olah raga juga bisa menggunakan aplikasi beIN Sports Connect.
Meskipun dengan kuota maxstream sahabat bisa menemukan banyak film dan acara televisi yang menghibur, akan tetapi dibalik kelebihan tersebut ada beberapa kekurangan yang harus sahabat ketahui. Berikut akan saya sampaikan keunggulan dan kekurangan kuota maxstream telkomsel berdasarkan pengalaman saya ketika memakainya.
Keunggulan Kuota Maxstream
Harga dari kuota Maxstream telokmsel tergolong sangat murah, bahkan sahabat bisa membeli kuota Maxstream 30GB dengan harga Rp 30.000 di paket WeekEnd Deal Maxstream yang bisa sahabat beli setiap hari Jumat, Sabtu, dan Minggu.
Kuota Maxstream bisa digunakan untuk menonton hiburan di beberapa aplikasi hiburan unggulan seperti HOOQ, VIU, Nickelodeon Play, CATCHPLAY, dan juga aplikasi Maxstream.
Banyaknya hiburan yang bisa dilihat menggunakan kuota Maxstream membuat kuota ini cukup bisa diandalkan untuk mengisi kejenuhan.
Kekurangan Kuota Maxstream
Tidak cukup hanya menggunakan kuota maxstream untuk menikmati semua hiburan yang ditawarkan melalui aplikasi Maxstream, HOOQ, VIU, dan lainnya. Untuk bisa menikmati semua hiburan yang disediakan, maka sahabat harus berlangganan aplikasi-aplikasi tersebut. Sahabat tetap bisa menikmati hiburan-hiburan melalui aplikasi tanpa berlangganan, akan tetapi yang bisa sahabat nikmati tidak full alias hanya terbatas saja.
Saya biasanya membeli paket WeekEnd Deal Maxstream 30 GB dengan harga 30 Ribu yang memiliki masa aktif 30 Hari. Biasanya saya mendapatkan gratis berlangganan HOOQ selama 30 hari setelah memaketkan paket combo telkomsel 15GB dengan harga Rp 75.000. Karena berlangganan HOOQ, maka kuota maxstream tersebut saya gunakan untuk menonton hiburan dengan aplikasi HOOQ dan Maxstream. Semoga bermanfaat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar