Banyak para pembaca blog ini yang menanyakan kepada saya cara migrasi kartu halo (pascabayar) ke kartu prabayar. Hal tersebut ditanyakan dikarenakan kurangnya informasi yang mereka dapatkan ketika melakukan migrasi atau perpindahan kartu prabayar seperti Simpati, Kartu As, dan Loop ke kartu pascabayar.
Menurut saya seharusnya pelanggan prabayar yang ingin melakukan migrasi ke kartu pascabayar, harus mengetahui terlebih dahulu tentang resiko yang harus diterima ketika melakukan hal tersebut. banyak diantara pembaca yang hanya mendapatkan informasi tentang keunggulan atau kelebihan bila melakukan migrasi dari kartu prabayar ke kartu pasca bayar.
Selain sales (pemberi penawaran) perpindahan kartu prabayar ke kartu pascabayar tidak menginformasikan bahwa setelah nomor menjadi pascabayar tidak bisa kembali lagi migrasi ke nomor prabayar, para sahabat pengguna kartu yang migrasi juga tidak menanyakan kepada sales tersebut tentang apakah bisa migrasi kartu dari pascabayar ke kartu prabayar?
Kebanyakan dari sahabat pembaca blog ini menyesal setelah melakukan migrasi dari kartu prabayar ke pascabayar. Kebanyakan dari mereka ingin kembali lagi menggunakan nomor prabayar karena merasa tidak nyaman atau tidak terbiasa dengan menggunakan kartu pascabayar. Menurut saya memang kartu prabayar lebih simpel dan fleksibel dalam penggunaannya.
Kalau yang melakukan migrasi ke kartu halo, nomor yang digunakan adalah nomor yang masih baru atau nomor yang belum banyak diketahui oleh keluarga dan teman-temannya mungkin tidak terlalu bermasalah ketika melakukan penutupan kartu halo.
Berbeda apabila nomor yang dimigrasikan adalah nomor yang sudah lama (umurnya) dan sudah tersebar dan dikenali oleh keluarga, kerabat, dan teman-temannya, maka pasti sangat menyesal sekali ketika telah melakukan perpindahan kartu prabayar ke kartu pascabayar, dan ingin kembali menggunakan kartu prabayar.
Hal tersebut bisa sahabat lihat di beberapa komentar pada tulisan saya [Cara Menutup/ Berhenti Berlangganan Kartu Halo]. Oleh karena itu saya berharap agar sahabat tidak mudah terpengaruh bila ada promosi yang menarik dari sales telkomsel untuk melakukan perpindahan kartu prabayar menjadi kartu pascabayar.
Sekali lagi saya tekankan bahwa kartu pascabayar tidak bisa migrasi ke kartu prabayar! Saya lebih menyarankan bila sahabat ingin mencoba menggunakan kartu Pascabayar (Halo) telkomsel, sebaiknya membuat kartu baru saja, karena selain nomornya bagus dan unik, semisal sahabat ingin menutupnya juga tidak terlalu menyesal. Semoga membantu dan bermanfaat ...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar